Pemandian Air Panas Walini, Bandung

11:03 PM
Lokasi Pemandian Kolam Renang Air Panas Walini. Daerah Ciwidey di Bandung Selatan memang terkenal akan keindahan alamnya. Ciwidey sendiri berada di dataran tinggi yang memiliki beberapa objek wisata yang sangat memesona, salah satunya yang paling terkenal adalah Kawah Putih.

Namun tidak hanya itu saja, selain Kawah Putih ada juga tempat wisata lain yang bisa sobat kunjungi, salah satunya adalah tempat pemandian air panas Walini. Bisa sobat menginginkan sebuah objek wisata untuk melepaskan kepenatan kota atau menenangkan pikiran, pemandian air panas Walini sangatlah cocok.

pemandian air panas walini
Pemandian Air Panas Walini
Pemandian air panas Walini terletak di jalan raya Soreang Ciwidey km 25 Kabupaten Bandung. Lokasi pemandian air panas ini berada di hamparan perkebunan teh Rancabali yang tentunya memiliki pemandangan alam yang luar biasa. 

kolam renang air panas walini
Kolam Renang
Di lokasi pemandian air panas ini terdapat dua buah kolam renang berair hangat yaitu untuk dewasa dan anak-anak. Di kolam tersebut terdapat papan seluncuran sama seperti yang ada di kolam renang pada umumnya meskipun berukuran lebih kecil. Berendam air hangat sembari menikmati segarnya hamparan kebun teh, pasti akan membuat hati dan pikiran sobat kembali fresh.

Selain 2 kolam renang tadi, terdapat pula tempat berendam berendam tertutup atau pribadi yang berbentuk seperti kamar mandi dengan bath-up yang diisi dengan air panas. Meskipun panas, namun air disini tidak tercium bau belerang dan sangat jernih.

air panas walini
Gubuk
Di sekitar kolam renang terdapat taman yang disana berdiri beberapa gubuk-gubuk dari kayu dengan beratap ilalang. Biasanya pengunjung yang tidak berendam menikmati panorama alam disini dengan bersantai di gubuk-gubuk tersebut.

Selain itu semua, di lokasi pemandian air panas ini terdapat beberapa sarana outbound seperti flying fox dengan panjang lintasan 300 meter dan memanjang diatas kebun teh. Pasti pengunjung akan merasakan sensasi yang luar biasa bila bermain flying fox disini.

air panas walini
Ramai Pengunjung
Selain flying fox, terdapat juga beberapa jenis olahraga otomotif yang disediakan disini seperti ATV, motocross, go kart, sepeda, dan trampoline. Harga yang ditawarkan beraneka ragam, seperti flying fox dengan panjang 300 meter ini dipungut biaya Rp 40 ribu per orang, go kart Rp 15 ribu/ 3 lap, ATV Rp 75 ribu per 2 km, dan lain-lain. Sedangkan tiket masuk ke pemandian air panas Walini sendiri sebesar Rp 12 ribu per orang.

Untuk menuju lokasi pemandian air panas Walini, bila dari Jakarta bisa lewat tol Cipularang, lalu keluar melalui pintu tol Kopo. Keluar dari tol lalu melewati Jl Terusan Kopo - Soreang, kemudian ambil belokan kanan menuju jalan Soreang. Dari Soreang menuju ke Ciwidey, dan terus mengikuti jalan yang menanjak dan berkelok-kelok dengan kondisi jalan yang cukup mulus.

Tidak jauh dari pemandian air panas Walini, terdapat beberapa tempat menarik yang bisa dikunjungi yaitu, Bumi Perkemahan Ranca Upas, Air Panas Cimanggu, wisata petik strawberry, Situ Patenggang, dan tentunya Kawah Putih. Bagaimana, tertarik untuk refreshing ke Pemandian Air Panas Walini?!.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments