Sinopsis Film Hot Tub Time Machine 2 (2015)

9:06 PM
Sinopsis/ Cerita Film Hot Tub Time Machine 2. Setelah sukses dengan film pertamanya pada tahun 2010 lalu, Paramount Pictures kembali mempersembahkan sekuel dari film pertamanya dengan judul Hot Tub Time Machine 2. Film bergenre sci-fi yang kental dengan adegan-adegan komedi ini akan dirilis pada 20 Februari 2015 mendatang.

Film Hot Tub Time Machine 2 ini masih disutradarai oleh sutradara yang sama pada film pertamanya yaitu Steve Pink, begitupun penulis naskahnya masih dipegang oleh Josh Heald. Sedangkan aktor John Cusack tidak tampil dalam film kedua ini, namun bintang-bintang lain seperti Rob Corddry, Craig Robinson, Clark Duke, dan Adam Scott masih meramaikan film berdurasi 93 menit ini.

sinopsis dan cerita film Hot Tub Time Machine 2
Hot Tub Time Machine 2

Cerita dalam film Hot Tub Time Machine 2 ini masih berkisah tentang petualangan tiga pria dengan mesin waktu yang mereka miliki. Banyak adegan-adegan lucu yang pastinya akan membuat kamu tertawa.

Sinopsis/ Cerita Film Hot Tub Time Machine 2:

"Hot Tub Time Machine 2" akan berkisah tentang petualangan 3 orang pria gokil dengan mesin waktu yang mereka punya. Suatu hari Lou (Rob Corddry) mendapat suatu masalah yang tidak mampu dia atasi.

Sementara itu, sahabatnya, Nick (Craig Robinson) dan Jacob (Clark Duke) menyuruh Lou untuk menggunakan mesin waktu guna kembali ke masa lalu. Akhirnya mereka bertiga pergi ke masa lalu menggunakan mesin waktu tersebut. Namun bukannya "mendarat" di masa lalu tapi mereka bertiga justru pergi ke masa depan tanpa disengaja.

Mereka yang sudah terlanjur berada di masa depan, harus berusaha untuk memperbaiki masa depan untuk menyelamatkan kehidupan di masa lalu. 

Detail Film Hot Tub Time Machine 2 :
  • Sutradara : Steve Pink
  • Produser : Andrew Panay
  • Penulis Naskah : Josh Heald
  • Pemain : Rob Corddry, Craig Robinson, Clark Duke, Adam Scott, Chevy Chase, Gillian Jacobs, Bianca Haase
  • Genre : Komedi
  • Durasi : 93 menit
  • Tanggal Rilis Perdana : 20 Februari 2015
  • Studio : Paramount Pictures

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments