Cara Mendaftar SNMPTN 2013 Online Terbaru

1:35 AM
Cara Mendaftar SNMPTN 2013 Online Terbaru Melalui Internet. Bagi sobat yang masih bingung bagaimana cara mendaftar ke perguruan tinggi negeri 2013, kali ini Bali Backpacker akan berbagi informasi tentang cara mendaftar Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tahun 2013.

Pendaftaran masuk perguruan tinggi negeri secara online ini telah dibuka pada tanggal 1 Februari 2013 sampai 8 Maret 2013. Dan yang berhak untuk ikut mendaftar adalah semua siswa kelas terakhir yang mengikuti ujian nasional (UN) SMA / MA / SMK 2013.

Memang perguruan tinggi negeri (PTN) masih menjadi favorit para calon mahasiswa maupun orang tua, selain berkualitas juga biayanya yang lebih murah dibandingkan dengan perguruan tinggi swasta. Karena sebab itulah, tidak mudah untuk masuk ke PTN, banyak sekali saingan yang harus kita kalahkan dalam seleksi tersebut.


1. Masuk ke website resminya www.snmptn.ac.id

2. Setelah masuk di halaman utama, klik "Pendaftaran SNMPTN 2013 (Siswa)".

3. Selanjutnya akan muncul halaman baru. Isikan NISN (Nomor Induk Siswa Nasional), kalau ingin mengetahui NISN secara online klik disini. Setelah mengisi NISN, isikan password yang bisa diperoleh dari Kepala Sekolah masing-masing.

cara mendaftar snmptn 2013 online















4. Setelah log in dengan NISN dan password tersebut, isilah biodata lengkap dan lengkapi portofolio bila sobat memilih program studi seni / olahraga.

5. Setelah itu lakukan finalisasi pendaftaran dengan meng-upload pas photo resmi terbaru dan dokumen prestasi tambahan.

6. Mintalah pada Kepala Sekolah untuk memverifikasi dan merekomendasi sobat bila sudah mendaftar.

7. Setelah semua langkah diatas telah dilakukan, langkah terakhir adalah mencetak kartu ujian / bukti pendaftaran sebagai bukti bahwa sobat adalah peserta SNMPTN 2013.

Catatanuntuk kelas akselerasi dan bagi sekolah yang menggunakan sistem kredit semester, pencatatan nilai mata pelajaran disesuaikan dengan sistem semester dan didistribusikan ke semester 3, 4, dan 5. Hasil proses penyesuaian harus dituangkan dalam surat keterangan yang ditandatangani oleh kepala sekolah untuk proses registrasi apabila di terima.

Semoga postingan tentang Cara Mendaftar SNMPTN 2013 Online ini dapat membantu sobat, dan semoga bisa diterima di perguruan tinggi negeri yang diinginkan, aamiin.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

8 comments

sekarang jamannya online ya gan, mendaftar snmptn juga lewat internet....

Balas

jaman makin maju sob, semoga postingan cara mendaftar snmptn 2013 online ini bermanfaat....

Balas

sama2 sob, terima kasih sudah membaca cara mendaftar snmptn 2013 online...

Balas

repot juga buat yang kurang memahami internet, heee
thanks artikelnya gan.

english.sambudy.com

Balas

maaf ni setelah saya mencetak kartu terus langkah selanjutnya gimana ni om..

Balas

saya masuk ke pendaftara muncul ini terus bos 504 Gateway Time-out tolong solusinya.....

Balas

Terimakasih Infonya, kira kira 2014 ini metodenya masih sama g' ya?

Balas