Harga Tiket Konser Metallica Jakarta 2013. Metallica, band rock asal Los Angeles, Amerika Serikat ini akan mengadakan konser di Jakarta Indonesia pada 25 Agustus 2013 mendatang. Konser Metallica kali ini adalah konser keduanya di Indonesia. Pertama kali mereka datang pada 20 tahun lalu yaitu April 1993. Waktu itu konser mereka diadakan di Stadion Lebak Bulus dan diwarnai sedikit kericuhan penonton yang tak memiliki tiket.
Di tahun 2013 ini, konser Metallica diselenggarakan di Gelora Utama Bung Karno yang pastinya bisa menampung penonton jauh lebih banyak dibandingkan Stadion Lebak Bulus. Untuk penjualan tiket sudah dilakukan mulai 8 Juli 2013 lalu. Pembelian tiket bisa secara online di www.blackboxtix.com dan secara offline di gerai Seven Eleven dan Anak Babe Bistro, Kemang dengan harga yang cukup terjangkau.
Metallica |
Berikut daftar harga tiket konser Metallica Jakarta 25 Agustus 2013 :
- Purple A dan B : Rp 400 ribu
- Green A dan B : Rp 500 ribu
- Festival : Rp 740 ribu
- Blue A dan B : Rp 900 ribu
- Yellow : Rp 1,5 juta
Dalam konser kali ini, band rock yang digawangi oleh James Hetfield, Lars Ulrich, Kirk Hammett, Robert Trujillo ini akan membawa peralatan sebanyak 10 kontainer dengan berat total 60 ton. Mereka juga membawa screen berukurun raksasa 24 x 8 meter sebagai background panggung mereka.
Band Rock yang lahir pada tahun 1981 ini memang sangat antusias untuk mengadakan konser di Indonesia. Metallica juga merupakan bintang yang tidak memiliki permintaan yang aneh-aneh. Itu terbukti mereka hanya meminta sebuah handuk untuk mereka mandi. Dijadwalkan Metallica akan di Indonesia hanya dalam hitungan jam dan tidak menginap dan akan berangkat lagi malam itu untuk melanjutkan konsernya di negara berikutnya.