Sinopsis Film Lucy Terbaru 2014. Film terbaru dari aktris cantik Scarlett Johansson ini mungkin terinspirasi dari kehidupan nyata tentang penyelundupan obat-obatan terlarang dengan cara memasukkan ke dalam tubuh manusia yang sering dilakukan oleh bandar narkoba. Nah cerita di film Lucy ini pun mirip-mirip seperti itu.
Namun film yang juga dibintangi oleh Morgan Freeman ini bukan film action murni melainkan bergenre sci-fi. Memang Scarlett Johansson sering bermain dalam film-film bertema sci-fi tersebut, seperti Captain Amerika, Under Skin, Iron Man, dan masih banyak lagi.
Film Lucy disutradarai oleh Luc Besson dan akan dirilis pada 6 Agustus 2014 di Paris, dan di Amerika Serikat pada 8 Agustus 2014. Jadi bila kamu penggemar film bertema sci-fi, film Lucy ini patut kamu tunggu tanggal tayangnya di Indonesia.
Berikut Sinopsis Film Lucy :
Lucy mengisahkan tentang seorang wanita bernama Lucy (Scarlett Johansson) yang diculik oleh komplotan mafia. Tak hanya diculik, tubuhnya dimanfaatkan untuk menyelundupkan obat-obatan terlarang ke luar negeri. Para gangster tersebut memanfaatkan tubuh Lucy sebagai perantara, tubuh Lucy pun dibedah dan perutnya diisi obat-obatan terlarang tersebut.
Namun celakanya, obat-obatan yang ditanam di tubuh Lucy ternyata bocor. Anehnya Lucy tidak mati dan obat tersebut bereaksi dengan DNA-nya. Seketika itu Lucy merasa memiliki kekuatan yang luar biasa. Dia bisa menyerap kemampuan orang lain, dia pun bisa menggerakkan benda dengan menggunakan pikirannya. Selain itu dia tidak bisa merasakan sakit dan kekuatan-kekuatan lain yang tak dimiliki oleh manusia biasa.
Dia pun mencari tahu apakah yang sebenarnya terjadi dengan tubuhnya. Dia pun bertemu dengan Profesor Norman (Morgan Freeman), seorang ilmuwan yang sedang meneliti kemampuan otak manusia. Lalu apakah yang akan terjadi dan apa yang akan dilakukan Lucy dengan kekuatan super yang dimiliknya?
Film Lucy :
Namun film yang juga dibintangi oleh Morgan Freeman ini bukan film action murni melainkan bergenre sci-fi. Memang Scarlett Johansson sering bermain dalam film-film bertema sci-fi tersebut, seperti Captain Amerika, Under Skin, Iron Man, dan masih banyak lagi.
Lucy |
Berikut Sinopsis Film Lucy :
Lucy mengisahkan tentang seorang wanita bernama Lucy (Scarlett Johansson) yang diculik oleh komplotan mafia. Tak hanya diculik, tubuhnya dimanfaatkan untuk menyelundupkan obat-obatan terlarang ke luar negeri. Para gangster tersebut memanfaatkan tubuh Lucy sebagai perantara, tubuh Lucy pun dibedah dan perutnya diisi obat-obatan terlarang tersebut.
Namun celakanya, obat-obatan yang ditanam di tubuh Lucy ternyata bocor. Anehnya Lucy tidak mati dan obat tersebut bereaksi dengan DNA-nya. Seketika itu Lucy merasa memiliki kekuatan yang luar biasa. Dia bisa menyerap kemampuan orang lain, dia pun bisa menggerakkan benda dengan menggunakan pikirannya. Selain itu dia tidak bisa merasakan sakit dan kekuatan-kekuatan lain yang tak dimiliki oleh manusia biasa.
Dia pun mencari tahu apakah yang sebenarnya terjadi dengan tubuhnya. Dia pun bertemu dengan Profesor Norman (Morgan Freeman), seorang ilmuwan yang sedang meneliti kemampuan otak manusia. Lalu apakah yang akan terjadi dan apa yang akan dilakukan Lucy dengan kekuatan super yang dimiliknya?
Film Lucy :
- Sutradara : Luc Besson
- Produser : Luc Besson, Christophe Lambert
- Penulis Naskah : Luc Besson
- Pemain : Scarlett Johansson, Morgan Freeman, Analeigh Tipton, Choi Min Sik, Amr Waked, Mason Lee
- Genre : Aksi, Thriller
- Tanggal Rilis Perdana : 6 Agustus 2014
- Studio : Universal Pictures