Sinopsis Film 2014

12:40 PM
Sinopsis Film 2014. Kepiawaian Hanung Bramantyo sebagai seorang sutradara film di negeri ini sudah tidak diragukan lagi. Banyak sudah film-filmnya yang sukses menarik perhatian penikmat film di Indonesia. Dan di bulan Agustus 2013 ini, Hanung akan merilis sebuah film terbarunya yang berjudul 2014. Meskipun judulnya simple namun jalan ceritanya tidak sesederhana titelnya. 2014 akan dirilis pada 1 Agustus 2013.

Film drama yang bernuansa politik ini memang sangat cocok dengan situasi politik Indonesia saat ini, mengingat pada tahun depan (tahun 2014), Indonesia akan melaksanakan pemilihan presiden dan wakilnya. Disamping sutradaranya yang tak perlu diragukan lagi, 2014 juga dibintangi oleh beberapa bintang besar seperti Ray Sahetapy, Rizky Nazar, Maudy Ayunda, Atiqah Hasiholan, Rio Dewanto, Donna Harun, Rudi Salam, dan Donny Damara.

sinopsis film 2014
2014
Berikut Sinopsis Film 2014 :

"2014" bercerita tentang dilema seorang pemuda bernama Ricky Bagaskoro (Rizky Nazar) yang bingung antara mewujudkan mimpinya sebagai guru atau menuruti keinginan ayahnya, Bagas Notolegowo (Ray Sahetapy) yang juga seorang politikus untuk menempuh pendidikan setinggi-tingginya agar mengikuti jejaknya.

Bagas Notolegowo sendiri sedang berjuang untuk menjadi presiden Indonesia periode menggantikan Presiden Jusuf Syahrir pada pemilihan umum tahun 2014.

Persaingan memperebutkan posisi orang nomor satu di Indonesia tersebut sangat ketat. Bagas Notolegowo harus bersaing dengan calon lain yaitu Faisal Abdul Hamid (Rudy Salam) dan Syamsul Triadi (Akri Patrio). Suatu ketika karena mengambil sebuah keputusan yang salah membuat semua mimpinya hancur berkeping-keping.

Terpuruknya sang ayah membuat Ricky mencari tahu kasus tersebut. Dalam usaha tersebut, Ricky bertemu dengan Khrisna Dorojatun (Donny Damara), seorang pengacara jujur dan bersih yang sering memenangkan kasus kemanusiaan. Ricky pun mulai dekat dengan Laras (Maudy Ayunda), putri Khrisna Dorojatun.

Ricky dan Laras sering kali membuat repot pihak berwajib, terutama iptu Astri (Atiqah Hasiholan). Ternyata ada pihak lain yang terlibat dalam kasus tersebut dan membuat kehidupan mereka terancam. Siapakah pihak ketiga tersebut? Lalu siapa sebenarnya Satria (Rio Dewanto), pria muda yang selalu berada pada banyak tempat di kasus ini? 

Film "2014" :
  • Sutradara : Rahabi Mandra, Hanung Bramantyo
  • Produser : Hanung Bramantyo, Celerina Judisari
  • Penulis Naskah : Ben Sihombing, Rahabi Mandra
  • Pemain : Ray Sahetapy, Rizky Nazar, Maudy Ayunda, Atiqah Hasiholan, Rio Dewanto, Donna Harun, Rudi Salam, Donny Damara, Fadika. R, Deddy Sutomo, Fauzan Smith
  • Genre : Drama, Aksi
  • Tanggal Rilis Perdana : 01 Agustus 2013 
  • Studio : Dapur Film

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments